Indonesia dengan ragam budaya
yang kaya memiliki banyak jenis intrumen musik tradisional. Jungga misalnya,
instrumen ber-senar yang satu ini mungkin jarang terdengar oleh masyarakat
luar. Jungga adalah alat musik tradisional yang berasal dari Nusa Tenggara
Timur (NTT).
Jungga adalah sebutan untuk
bermacam-macam instrumen musik petik dari Sumba yang memiliki berbagai bentuk,
baik yang menyerupai Ukulele maupun kecapi.
Jungga yang memiliki empat hingga
enam senar sering disebut juga “juk”.
Jika dilihat sekilas, instrumen
ini memang terlihat seperti gitar senar kawat dengan ukuran dan bentuk yang
tidak biasa. Alat musik ini ada dua jenis, yang senar dua dan empat. Instrumen
ini dimainkan dengan cara dipetik seperti gitar. Ada juga yang menamakan
instrumen ini “gitar kampung”, lain dengan gitar standar senar 6 yang biasa
dimainkan untuk mengiringi lagu pop dan religi.
Jungga yang ber-senar dua
diperkirakan berusia lebih tua dari yang ber-senar empat dan tidak berasal dari
instrumen gitar. Jenis senar dua berbentuk seperti lute menyerupai kapal yang
berasal dari Sulawesi Selatan. Mirip seperti kecapi atau Sape, Jungga ber-senar
dua memiliki fret yang tinggi. Instrumen ini memiliki satu senar yang bertujuan
memainkan pedal tone (not bawah yang panjang dan ditahan sebagai iringan) dan
satu senar atas yang memainkan melodi.
Instrumen ber-senar dua ini banyak digunakan di acara-acara
penting, seperti pernikahan dan pesta. Selain itu, alat musik ini digunakan
untuk mengiringi narasi, lagu bertema kesedihan, nostalgia, cinta, nasihat, dan
canda. Sedangkan, jenis ber-senar empat dimainkan untuk acara pernikahan dan
pesta.
Biasanya jungga mengiringi nyanyian dalam Bahasa Sumba, yang terdiri dari beberapa bahasa lokal di Sumba. Musik jungga pada awalnya dimainkan untuk mengiringi syair-syair lagu pada saat acara ritual adat.
Sumber :
https://id.wikipedia.org/wiki/Jungga
http://www.soehannahall.com/news_and_event/jungga-asal-sumba/
ARTIKEL TERKAIT :
· PASOLA KODI SUMBA (NTT) – BULAN FEBRUARI 2018 –KSATRIA BERKUDA TANPA DENDAM
· RUMAHADAT SUMBA, NUSA TENGGARA TIMUR
· TARIAN KATAGA SUMBA, NUSA TENGGARA TIMUR
· Proses PembuatanKain Tenun Motif Sumba Indonesia
· PASOLA LAMBOYA SUMBABARAT - PERANG BERKUDA TANPA DENDAM
#jungga #musiksumba #ataratu